Turnamen Bola Voly, Sebagai Ajang Penjaringan Atlet Persiapan Porprov 2022

Editor: Redaksi author photo

Penyerahan piala dan hadiah kepada pemenang 
Sekadau Kalbar, Borneopost.id -Sekretaris Daerah (Sekda) kabupaten Sekadau , Mohammad Isa menghadiri Penutupan Turnamen Bola Voly dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 se-Kapuas Raya dengan tema, Junjung Tinggi Sportifitas. Kegiatan dilaksanakan di GOR Haji Matkali SMK Amaliyah Sekadau, Senin (29/8/2022) malam.

Pada momen penutupan turnamen, Sekda  kabupaten Sekadau, Mohammad Isa juga memberikan Piala dan Piagam kepada pemenang lomba bola voly putra dan putri yang pada kali ini di menangkan oleh Tim Bhayangkara dan Tim Bhayangkari.

Saat di wawancara Borneopost.id, Sekda  kabupaten Sekadau, Mohammad Isa mengucapkan selamat kepada para pemenang (juara). 

"Kegiatan ini di laksanakan selain untuk menghibur masyarakat, juga di lakukan agar olahraga di kabupaten Sekadau dapat terus berprestasi, maju, dan terus berkembang," kata Mohammad Isa.

"Dalam kejuaraan ini juga kami mengharapkan adanya bibit-bibit unggul yang nantinya akan diseleksi dan di bawa ke ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) di bulan November mendatang," tambahnya.

Pada kesempatan yang sama, Sekretaris Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sekadau, Fransisco Wardianus alias Mejeng juga mengatakan bahwa KONI Sekadau terus memantau atlet Sekadau dan juga mensuport melalui anggaran kepada Cabang Olah raga (Cabor) di Kabupaten Sekadau.

"Kami berharap pada ajang Porprov nanti KONI Sekadau dapat membawa mendali emas dan pada kesempatan ini juga saya mengucapkan selamat kepada para pemenang hari ini. Kami dari KONI bersama dengan pemerintah daerah siap mensupport Cabor Voly ini," kata Mejeng.

Pada kesempatan itu juga, Kapolres Sekadau, AKBP Suyono S.I.K juga mengucapkan selamat kepada para pemenang terutama pada tim Bhayangkara dan Tim Bhayangkari yang mana keduanya telah memenangkan kejuaraan lomba Bola voli pada turnamen tersebut. 

"Kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat memunculkan bibit unggul pada persiapan kegiatan yang akan di lakukan pada tingkat provinsi maupun tingkat nasional nantinya," pungkasnya.(yati). 

Share:
Komentar

Berita Terkini